Batman Begins Background

Selasa, 23 Agustus 2016

Universitas Muhammadiyah Malang

               Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) didirikan tahun 1964, atas prakarsa tokoh-tokoh dan Pimpinan Daerah Muhammadiyah Malang. Sebagai kampus swasta yang di bawah Persyarikatan Muhammadiyah. Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) terletak di wilayah Malang Raya, yaitu Kota Malang, Kabupaten Malang, dan Kota Batu. Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) memiliki visi yakni The Real University, yakni universitas yang sebenar-benarnya.

Tahun 2013, status akreditasi institusi UMM memperoleh peringkat A (sangat baik) dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT). Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) juga meraih prestasi gemilang dengan menjadi salah satu dari 14 Perguruan Tinggidi Indonesia yang mendapatkan cluster mandiri, yakni status tertinggi untuk Lembaga Penelitian di Perguruan Tinggi di Indonesia.

Website Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) juga mendapat pengakuan di tingkat global oleh pemeringkatan website perguruan tinggi dunia. Pada tahun 2012 website Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) menempati peringkat 5 besar dunia untuk kategori “Rich Files”.

Kampus Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) dikenal dengan sebutan Kampus Putih, sedangkan mahasiswanya disebut sebagai Generasi Baru Jas Merah, sehingga jika idiom ini digabung menjadi “Generasi Baru Jas Merah Kampus Putih”.

Pada sekarang ini Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) menempati 3 lokasi kampus, yaitu kampus I di Jalan Bandung 1, kampus II di Jalan Bendungan Sutami 188 A dan kampus III di Jalan Raya Tlogomas 246. Kampus satu yang merupakan cikal bakal UMM, dan sekarang ini dikonsentrasikan untuk program Pasca Sarjana. Sedangkan kampus II yang dulu merupakan pusat kegiatan utama , sekarang di konsentrasikan sebagai kampus Fakultas Kedokteran dan Fakultas Ilmu Kesehatan. Sedangkan kampus III sebagai kampus terpadu dijadikan sebagai pusat sari seluruh aktivitas.

Hingga tahun akademik 2016/2017, Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) memiliki 10 Fakultas dan Direktorat Pascasarjana, yang terdiri atas :

a.    34 program sarjana (S1)
b.    11  program magister (S2)
c.     3 program doktor (S3)
d.    3 program diploma (D3)
e.    5 program profesi (Dokter, Ners, Akuntan, Guru, dan Keinsinyuran).
 



0 komentar:

Posting Komentar